Contoh Perilaku Kerukunan Antar Umat Berbeda Agama

Contoh perilaku kerukunan antar umat berbeda agama adalah sebagai berikut:

  • Menghormati dan menghargai jika ada teman atau masyarakat yang sedang menjalankan ibadah seperti yang di yakini dan dianutnya, walaupun berbeda aqidah dengan kita.
  • Saling tolong menolong dan tidak membedakan antara pemeluk agama yang satu dengan lainnya dalam hal kehidupan sosial dan kemasyarakatan.
  • Tidak mengganggu dan mengolok olok keyakinan yang di anut oleh agama lain.
  • Menjenguk orang yang sakit walaupun berbeda agama dengan kita.
  • Berbagi makanan dengan tetangga tanpa melihat agama dari tetangga kita tersebut.
  • Bersikap adil dalam hal apapun juga ketika kita berhadapan atau bermasalah dengan masyarakat umum, walaupun berbeda agama.

Contoh Perilaku Kerukunan Antar Umat Beragama Dengan Pemerintah

  • Mematuhi segala aturan yang di buat oleh pemerintah bagi setiap pemeluk agama di indonesia, seperti memenuhi syarat dan kewajiban jika akan membangun tempat ibadah dll.
  • Menunjuk dan mengirim wakil dari para pemuka agama dan bersinergi dengan pemerintah dalam melakukan segala upaya untuk menghindari konflik antar umat beragama.
  • Menjalankan ibadah yang kita yakini dengan mengikuti arahan dari pemerintah, dalam hal ini misal akan mengadakan takbir keliling, melakukan misa dll.
  • Tidak memprovokasi masyarakat luas untuk mencela dan menghujat pemerintah.
  • Laporkan kepada pihak berwenang jika kita temukan adanya pelanggaran dalam kehidupan beragama di masyarakat kita.
  • Tidak main hakim sendiri tatkala ada pelanggaran agama, tapi buat laporan kepada pihak berwenang untuk di ambil tindakan hukum yang sesuai dengan undang undang negara Indonesia.

Bahasan

Contoh Perilaku Kerukunan Antar Umat Berbeda Agama

Kerukunan umat beragama adalah salah satu hal penting yang harus kita lakukan dan kita sebagai masyarakat seharusnya ikut andil di dalamnya, karena dengan kerukunan ini maka kita akan hidup dalam kenyamanan, kedamaian, ketenteraman dan tidak takut akan adanya konflik yang terjadi.

Semua itu tentu adalah hal yang sangat kita harapkan dan inginkan dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara.

Untuk tujuan itu maka pemerintah menggulirkan suatu konsep yang di sebut dengan tri kerukunan umat beragama, yang isinya tentang konsep sederhana dalam upaya pemerintah untuk menjaga kehidupan beragama yang kondusif, tenang, damai dan tenteram.

Semua contoh yang kami tuliskan di atas tentang kerukunan umat beragama berkisar tentang menghormati, menghargai, saling membantu dan tidak mencela antar pemeluk agama.

Karena mustahil untuk menyatukan semua masyarakat kita untuk hanya memilih satu agama saja, karena seperti kita tahu negara indonesia adalah negara yang luas dengan beragam suku, etnis dan juga budaya.

Maka jalan satu satunya untuk menggapai keinginan kita bersama untuk bisa hidup damai tenteram adalah dengan menjaga kerukunan antar agama lain seperti contoh perilaku kerukunan antar umat berbeda agama yang kami tuliskan di atas, Wallahu a’lam.

Baca Juga:

Bagikan:

Tinggalkan komentar